Monday, January 17, 2011

6 Tradisi menyambut datangnya Imlek


Tahun Baru Imlek merupakan perayaan terpenting orang Tionghoa. Perayaan tahun baru imlek dimulai di hari pertama bulan pertama di penanggalan Tionghoa dan berakhir dengan Cap Go Meh di tanggal ke lima belas (pada saat bulan purnama). Malam tahun baru imlek dikenal sebagai Chúxi yang berarti "malam pergantian tahun".
Ketika tahun baru imlek tiba,bagi yg merayakannya, jangan lupa mempersiapkan sejumlah tradisi yg biasa dilakukan untuk menyambut tahun baru china tersebut.


Di bawah ini adalah sejumlah tradisi yg dilakukan menjelang dan selama imlek serta berbagai makna yg tersembunyi di baliknya:


1. Menyapu rumah

sehari sebelum imlek anda perlu menyapu rumah sebagai simbol membuang semua kesialan sehingga tersedia cukup ruang untuk keberuntungan. Setelah itu, jauhkan semua peralatan seperti sapu dan sikat dari jangkauan. Jangan menyapu rumah di hari pertama tahun baru karena hal itu dipercaya akan ikut menyapu semua keberuntungan.


2. Serba merah

warna merah diasosiasikan dgn tahun baru china karena dipercayai sebagai warna yg ditakuti nian. Dalam mitologi tionghoa, nian adalah sejenis mahluk buas yg hidup di dasar laut atau di gunung. Sekali pada saat musim semi atau sekitar tahun baru imlek, mahluk itu keluar untuk mengganggu manusia terutama anak-anak.
Jika anda memiliki pakaian merah, busana tersebut sangat baik dikenakan pada saat imlek. Hindari pakaian bewarna putih karena melambangkan kematian.


3. Mengisi angpao

Angpao pada tahun baru Imlek mempunyai istilah khusus yaitu “Ya Sui“, yang artinya hadiah yang diberikan untuk anak2 berkaitan dengan pertambahan umur/pergantian tahun. Di zaman dulu, hadiah ini biasanya berupa manisan, bonbon dan makanan. Untuk selanjutnya, karena perkembangan zaman, orang tua merasa lebih mudah memberikan uang dan membiarkan anak2 memutuskan hadiah apa yang akan mereka beli. Tradisi memberikan uang sebagai hadiah Ya Sui ini muncul sekitar zaman Ming dan Qing. Dalam satu literatur mengenai Ya Sui Qian dituliskan bahwa anak2 menggunakan uang untuk membeli petasan, manisan. Tindakan ini juga meningkatkan peredaran uang dan perputaran roda ekonomi di Tiongkok di zaman tersebut,orang yg lebih tua biasanya memberikan angpao berisi uang kepada anak-anak kecil. Anda tidak perlu memberikan uang dalam jumlah besar, namun uang yg diberikan harus berupa lembaran baru. Hindari memberikan uang logam sebagai isi angpao.


4. Nampan kebersamaan

Pada saat imlek biasanya disajikan makanan di atas sebuah nampan berbentuk bulat atau segi delapan, yg disebut sebagai nampan kebersamaan. Isi nampan tersebut yakni permen, kacang-kacangan, biji-bijian, atau buah-buahan kering.


5. Makanan keberuntungan

Jangan lupa menyajikan makanan keberuntungan seperti mie yg tidak dipotong yg mewakili umur panjang. Siapkan pula kue bola yg menyerupai bentuk uang china zaman dulu yg mewakili kekayaan dan jangan lupa untuk memasak Ikan bandeng,karna kata "yu"(ikan) memiliki bunyi yang sama dengan "yu"(sisa) yang berarti setiap tahun orang bisa memiliki kelebihan rezeki.


6. Kembang api

kembang api merupakan salah satu pertunjukan yg sangat populer untuk memeriahkan imlek, karena suara gaduhnya dipercaya membuat mahluk jahat ketakutan. Akan tetapi, ketika merayakannya di rumah pastikan tetangga tidak merasa terganggu dgn suara berisik yg anda.Bisa2 tar pada ngomel2 dech

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...